Sabtu, 27 Februari 2021

Marketing dan Sales Farmasi

Para pemirsa yang berbahagia, kita sering mendengar istilah-istilah marketing, sales dan farmasi. Namun jika ditanya yang bagaimana sales farmasi ? Yang seperti apa marketing farmasi ? tentu anda akan sedikit berpikir untuk menjelaskannya. Bahkan seseorang yang bekerja dibidang farmasi pun sering tidak bisa mendefinisikan istilah tersebut dengan baik.

Ok dalam kesempatan ini penulis ingin sedikit menjelaskan mengenai apa itu marketing farmasi atau sales farmasi itu....
Didalam dunia farmasi kita mengenal adanya industri farmasi atau perusahaan farmasi yang memproduksi obat-obatan untuk kebutuhan pengobatan nasional maupun internasional. Didalam usahanya tentu saja perusahaan-perusahaan tersebut membutuhkan jasa pemasaran produk yang baik sehingga usaha mereka bisa berjalan sesuai yang diharapkan. Jasa pemasaran ini meliputi strategi pemasaran, sarana dan sistem pemasaran, distributor obat dan personel khusus yang sudah terlatih atau tersertifikasi untuk memasarkan obat-obatan tersebut.
Biasanya perusahaan farmasi mempunyai unit pemasaran sendiri meskipun ada diantaranya yang menggunakan jasa pihak lain untuk memasarkan produknya, atau ada juga yang melakukan aliansi dengan perusahaan lain dengan perjanjian tertentu.

Marketing Farmasi
Tenaga pemasaran didalam suatu perusahaan biasanya dibagi menjadi 2 yaitu :
- Marketing Farmasi
- Sales Farmasi
Marketing Farmasi bertanggungjawab terhadap strategi pemasaran suatu produk farma, sistem pemasarannya dan hal-hal terkait dengan promosi suatu produk farma. Peranannya sangat penting dalam menentukan share profit produk-produk farma ke perusahaan. Dibutuhkan orang-orang yang bisa membaca pasar, keinginan konsumen dan mampu menentukan strategi pemasaran yang tepat untuk produk farma yang dibawanya.
Seorang Marketing Farmasi harus bisa mengetahui besaran pasar (shelling value) untuk obat yang dibawanya dan menetapkan market share yang akan diambil perusahaan untuk produk tersebut. Setelah itu merancang strategi pemasaran dan promosi yang harus dikeluarkan oleh perusahaan untuk mewujudkan market share yang akan diambil.

Sales Farmasi
Sales Farmasi bertanggung jawab terhadap eksekusi rencana atau strategi dari marketing. Sehingga arahnya sudah ditentukan atau disetting oleh perusahaan. Seorang sales farmasi biasanya sudah dibekali dengan “task” atau tugas-tugas harian, mingguan atau bulanan. Lebih sering bekerja dilapangan sebagai layaknya sales-sales produk lain pada umumnya.
Sales Farmasi akan langsung bertemu dengan costumer untuk menyampaikan informasi produk, benefit produk dan promo produk sehingga costumer atau yang sering dikenal dengan istilah “user” akan tertarik untuk merekomendasikan ke konsumen.
Costumer atau user yang dimaksud biasanya adalah dokter, perawat, apoteker, bahkan sampai pejabat management hospital. 
Hasil dari kinerja Sales Farmasi inilah yang akan diharapkan oleh perusahaan, yaitu terciptanya penjualan produk.

Jadi bisa dibilang bahwasanya Marketing Farmasi dan Sales Farmasi sebenarnya adalah field force penjualan yang dimiliki oleh tiap-tiap perusahaan farmasi dalam rangka penjualan produknya. Mereka bekerja saling mendukung untuk mewujudkan penjualan produk-produk farma (obat-obatan).

Marketing dan Sales Farmasi

Para pemirsa yang berbahagia, kita sering mendengar istilah-istilah marketing, sales dan farmasi. Namun jika ditanya yang bagaimana sales fa...